Minggu, November 23, 2025
BerandaOlahragaDeltras Sidoarjo Tumbang di Kandang, Persela Curi Kemenangan

Deltras Sidoarjo Tumbang di Kandang, Persela Curi Kemenangan

KOTA, SIDOARJONEWS.id – Hasil kurang memuaskan harus diterima Deltras Sidoarjo saat menjamu Persela Lamongan di Stadion Gelora Delta, Selasa (11/11/2025). Bermain di hadapan ribuan Deltamania, The Lobster harus mengakui keunggulan tim tamu dengan skor tipis 1-2.

Sejak peluit awal, Deltras tampil agresif dan menekan lini belakang Persela. Namun, pertahanan kokoh tim tamu mampu meredam gelombang serangan. Justru Persela yang berhasil mencuri gol lebih dulu lewat sundulan Daniel Goncalves pada menit ke-27, memanfaatkan umpan silang dari sisi kanan.

Tak mau dipermalukan di kandang, Deltras meningkatkan intensitas serangan. Upaya itu membuahkan hasil delapan menit berselang. Rian Almeida Lopes berhasil mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-35, setelah menerima umpan matang dari sayap kiri. Skor imbang 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.

Di paruh kedua, laga berjalan semakin ketat. Kedua tim saling menekan dan menciptakan sejumlah peluang. Namun, petaka bagi tuan rumah datang di menit ke-80. Pemain pengganti Persela, Muh Sadewa, sukses mencetak gol melalui sepakan kaki kiri yang tak mampu dihalau kiper Deltras. Skor berubah menjadi 1-2 untuk keunggulan tim berjuluk Laskar Joko Tingkir.

Pelatih Deltras Sidoarjo, Widodo C. Putro, mengakui anak asuhnya kehilangan fokus di menit-menit krusial. “Kami bermain cukup baik di babak pertama, tapi konsentrasi menurun di babak kedua. Gol kedua Persela terjadi karena kelengahan kami sendiri,” ujar Widodo usai pertandingan.

Widodo juga menambahkan bahwa timnya akan segera melakukan evaluasi. “Kekalahan ini jadi bahan pembelajaran penting. Kami harus memperbaiki koordinasi dan menjaga fokus sampai peluit akhir. Liga masih panjang, dan kami harus bangkit,” imbuhnya.

Dengan hasil ini, catatan pertemuan kedua tim masih menunjukkan persaingan ketat. Dalam lima laga terakhir, masing-masing mencatat satu kemenangan, sementara tiga laga lainnya berakhir imbang. Persela pun berhasil membalas kekalahan dari Deltras di pertemuan sebelumnya pada September lalu. (Hnf)

 

BERITA LAINNYA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKUTI

9,212FansSuka
26,893PengikutMengikuti
36,400PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

BERITA POPULER