TAMAN, SIDOARJONEWS.id – Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Sumardji memang telah meminta warga untuk tidak menggelar malam tasyakuran peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-75. Pertimbangan utamanya adalah karena saat ini Sidoarjo masih dikungkung pandemi Covid-19.
Namun imbauan itu tak menyurutkan warga cluster Riverside, Perumahan Citra Harmoni (Cimon) di kelurahan Sidodadi, kecamatan Taman, kabupaten Sidoarjo, untuk bersilaturahmi dan sama-sama merayakan HUT Kemerdekaan RI.
Melalui aplikasi Zoom, warga menggelar malam tasyakuran peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-75 secara virtual, Minggu (16/8/2020) petang.
Dalam malam tasyakuran itu, warga yang tetap saling terhubung meski berada di rumah masing-masing, antusia mengikuti jalannya acara yang disusun panitia.
“Ada doa bersama, menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembagian doorprize, dan pengumuman pemenang lomba,” kata Rio Meliala, ketua RT setempat.
Rio mengatakan, rangkaian peringatan 17 Agustus di lingkungannya memang digelar dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan. Bahkan lomba-lomba yang digelar, dapat diikuti warga dari rumah masing-masing.
“Kami ada lomba foto untuk keluarga dan lomba mewarna untuk anak-anak. Lomba itu bisa diikuti dari rumah masing-masing warga,” sambungnya.
Rio berharap pandemi covid-19 segera berakhir sehingga warga dapat kembali beraktivitas dan bersilaturahmi seperti sedia kala. Karena itu, dia pun kerap mengimbau kepada warga untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan. (hut)