KOTA, SIDOARJONEWS.id – Pj Bupati Sidoarjo, Hudiyono meninjau sejumlah lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di jalan raya Trosobo, Kamis (7/1/2021).
Hal itu ia lakukan karena banyaknya aduan dari masyarakat perihal padamnya lampu PJU di sepanjang jalan tersebut.
Hudiyono ]didampingi oleh Kepala Bidang Penerangan Jalan dan Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Sidoarjo.
Dari penelusurannya, ditemukan setidaknya ada 15 lampu PJU yang tidak berfungsi.
Hudiyono mengatakan, sebenarnya kewenangan untuk memperbaiki PJU itu berada di wilayah Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Timur-Bali. Namun, dia memastikan, pihaknya melalui DLHK, secepatnya akan menindaklanjuti padamnya lampu tersebut.
Sebab, DLHK adalah pihak yang memiliki wewenang untuk berkoordinasi dengan BBPJN Jawa-Bali. Nantinya ia akan mengupayakan penggantian lampu yang padam itu akan dicover oleh anggaran pemkab supaya bisa segera selesai permasalahannya.
“Tadi saya sudah perintahkan kabid (kepala bidang penerangan jalan) untuk segera mengganti lampu di jalan raya Trosobo km 24”, ucap pria yang akrab disapa Cak Hud itu, Kamis (7/1/2021).
Lebih jauh, Cak Hud menjelaskan, memang banyak penyebab lampu PJU di jalan tersebut padam. Salah satunya karena memang faktor usia lampu yang sudah sangat lama, sehingga arus penghantar listrik di lampu tersebut putus dan padam.
“Ada juga tiang PJU yang tidak ada lampunya. Lalu penyebab lain itu seperti kemarin ada kecelakaan mobil yang menabrak tiang PJU. Akibatnya lampunya jadi pecah”, ujarnya. (Dimas)