KRIAN, SIDOARJONEWS.id – Calon wakil bupati Sidoarjo nomor urut 3, Dwi Astutik menyempatkan diri berkunjung ke Pondok Pesantren (Ponpes) An-Nur Dusun Sumber, Terik, Kecamatan Krian, Kabupaten Sidoarjo.
Kunjungan Dwi Astutik diterima langsung oleh pengasuh Ponpes An-Nur, KH. Ahmad Syamsuddin
“Terimakasih Bunda Dwi Astutik menyempatkan diri sowan ke Pondok Pesantren kami ditengah kesibukan beliau yang padat,” ujar KH. Ahmad Syamsudin.
Pihaknya berharap dalam memimpin Sidoarjo kelak, pemerintah diminta melibatkan Ponpes dalam mencetak generasi Sumber Daya Manusia (SDM) unggul di Sidoarjo.
“Jika nanti diamanati ke Pendopo, saya harap Bunda Dwi dan Pak Kelana bisa membantu pendidikan di Ponpes baik dari segi infrastruktur, intensif tenaga pendidik dan juga pemantapan kurikulum,” imbuhnya.
Seperti di Ponpes An-Nur ini misalnya. Proses pembangunan untuk penunjang proses belajar mengajar masih membutuhkan bantuan agar lekas rampung. Selain itu, perlu juga adanya campur tangan dari pemerintah.
“Jika fasilitas, infrastruktur, dan penunjang lainnya sudah siap dan terpenuhi maka kita tinggal fokus bagaimana meningkatkan kualitas dari lulusan Pondok Pesantren,”tambah dia.
Karena itu, pihaknya bersama para santri mendoakan Bunda dan Pak Kelana bisa menuju dan dilantik ke Pendopo.
Sementara itu, Dwi Astutik menyampaikan komitmennya untuk melibatkan pesantren dalam mencetak SDM unggul.
“Pesantren merupakan tempat yang paling tepat untuk mencetak generasi masa depan bangsa. Saya bersama Pak Kelana akan memberikan perhatian khusus kepada pesantren,”tuturnya.(*/Ardian)