WARU, SIDOARJONEWS.id – Mulai hari ini, Samsat Corner yang berada di Giant Waru dipindah ke Lotte Mart Pepelegi Waru. Pengumuman ini disampaikan langsung Samsat Sidoarjo melalui akun media sosial resminya, Senin (30/11).
“Per 1 Desember 2021, Samsat Corner Pepelegi pindah lokasi di Lottemart Waru,” tulis pengumuman tersebut.
Sama seperti sebelumnya, di tempat yang baru, Samsat Corner melayani pembayaran pajak kendaraan mulai dari Senin hingga Sabtu.
Terdapat dua sesi jam operasional setiap harinya. Sesi pertama mulai dari pukul 08.00 sampai 12.00 WIB. Sedangkan sesi kedua mulai pukul 14.00 sampai 20.00 WIB.
Khusus untuk hari Jumat, Samsat Corner Pepelegi hanya melayani dari pukul 08.00 sampai 11.00 WIB saja. Tidak ada sesi sore-malam di hari tersebut.
Masyarakat di wilayah Waru yang hendak membayar pajak kendaraan bisa memanfaatkan layanan ini. Sehingga tidak perlu jauh-jauh ke Kantor Samsat di tengah kota.
Selain itu, dengan jam buka seperti ini, tentu akan memudahkan masyarakat untuk mengakses layanan. Sebab, Samsat Corner melayani hingga pukul 20.00. Jadi masyarakat yang masih bekerja bisa tetap membayar sepulang dari tempat kerja.
Selain itu, Samsat Sidoarjo juga kembali mengingatkan bahwa program Pemutihan dan Insentif Pajak Daerah 2021 tinggal delapan hari lagi. Dalam program ini, masyarakat bisa mendapat diskon 10 persen untuk kendaraan roda 4 dan lebih, serta diskon 20 persen untuk kendaraan roda 2 dan 3. (Affendra F)