KOTA, SIDOARJONEWS.id – Demi memberikan apresiasi kepada jajaran TNI yang selama 75 tahun mengabdi mempertahankan kedaulatan Indonesia, Favehotel memberikan kado spesial tepat pada HUT yang ke-75 TNI, Senin (5/10).
Kado spesial tersebut berupa gelaran acara silaturahmi ke Kodim 0816 yang berada di Jalan Lingkar Timur Desa Kemiri. Jajaran manajemen hotel berbintang tiga ini menyambangi Kodim 0816 dengan membawa serta juru masak andalannya.
Polo pendem yang dibakar bersama dengan sosis menjadi menu sarapan istimewa yang disajikan. Lengkap dengan coffee break agar seluruh jajaran TNI di Kodim 0816 beserta manajemen Favehotel, bersemangat beraktivitas di hari spesial tersebut.
“Acara silaturahmi kali ini kami lakukan sebagai bentuk rasa terima kasih atas sumbangsih TNI untuk Indonesia. Semoga TNI akan tetap bisa bersinergi untuk negeri,” ujar Iwan Setiawan, Manager Favehotel Sidoarjo.
Acara silaturahmi dan makan pagi bersama ini diadakan setelah digelarnya upacara virtual yang dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Ir. Joko Widodo.
Kedatangan jajaran Manajemen Favehotel Sidoarjo ini pun disambut hangat oleh jajaran Kodim 0816. Suasana kekeluargaan terlihat saat kedua belah pihak saling mengobrol dan makan pagi bersama. Tak lupa, Manajemen Favehotel Sidoarjo juga berkesempatan foto bersama dengan jajaran Kodim 0816 di penghujung acara. (Affendra/Hs)