WARU, SIDOARJONEWS.id – Senin (28/6) siang, Kapolresta Sidoarjo, AKBP. Kusumo Wahyu Bintoro bersama TNI dan jajaran terkait meninjau berdirinya Gerai Vaksin presisi di kawasan Perumahan Taman Wisata Tropodo, Kecamatan Waru, Sidoarjo.
Satgas Covid-19 di Sidoarjo memang mulai mendirikan Gerai Vaksin Presisi yang akan tersedia di seluruh Polsek se-Sidoarjo dan Satpas Polresta Sidoarjo.
“Melalui Gerai Vaksin Presisi ini, sebagai upaya Polri dalam mempercepat terbentuknya herd immunity bagi masyarakat. Terutama masyarakat yang belum divaksin agar lebih mudah terlayani,” jelas AKBP. Kusumo Wahyu Bintoro, Senin (28/6/2021).
“Hari ini, ada 500 warga masyarakat yang kami layani vaksin di Gerai Vaksin Presisi di Perumahan Taman Wisata Tropodo. Dan mereka akan dibagi empat gelombang,” tambah Kusumo.
Seperti diketahui bersama, Pelayanan Vaksinasi dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-75 diberikan secara gratis. Nantinya Gerai Vaksin Presisi akan disebar di seluruh Polsek jajaran dan Satpas Polresta Sidoarjo.
Keberadaan gerai vaksin presisi ini tidak hanya melayani masyarakat yang ber-KTP Sidoarjo saja, melainkan dari daerah lain. Namun harus dilengkapi dengan surat keterangan domisili dan KTP.
“Pendaftaran peserta vaksin dapat dilakukan melalui bhabinkamtibmas atau langsung datang ke polsek di wilayahnya,” tandasnya.(hadi)