BUDURAN, SIDOARJONEWS.id — Nahas dialami oleh pria bernama AN, (41 tahun), warga asal Perum Vila Jasmin, Sidoarjo. Dia menjadi korban pengeroyokan saat membeli bakso di depan area Makam Desa Damarsih, Buduran, Selasa (8/11/2022) kemarin malam.
Dari informasi yang didapat sidoarjonews.id, insiden itu terjadi sekira pukul 18.30 WIB. Saat itu, AN yang merupakan seorang pengembang usaha properti, tengah berada di lahan pembebasan yang bakal dia bangun di desa tersebut.
“Nah pas beli bakso itu, ada gerombolan orang yang menghampiri lahan yang tengah dia garap itu. Di lokasi pembebasan itu ada adiknya. Otomatis klien kami ini menghampiri adiknya untuk mencari tahu ada permasalahan apa,” kata Henrie Awhan Sutikno, kuasa hukum korban, Rabu (9/11/2022).
Henrie menambahkan, beberapa orang dari gerombolan itu, ada yang dikenal oleh kliennya. Gerombolan itu diduga merupakan orang suruhan dari salah satu orang yang tidak suka dengan lahan garapannya.
“Tiba-tiba mereka itu memukul klien saya. Salah satu orang ada yang bawa Sajam. Klien saya ditendang bersama-sama oleh gerombolan itu,” ucapnya.
Kini perkara ini sudah dilaporkan ke Polresta Sidoarjo. Dia berharap para pelaku ini bisa tertangkap agar mendapatkan efek jera lantaran telah melakukan tindak kekerasan tersebut. (Dimas)
Gimana ceritanya sih pak, Bapak yang menghajar lawan bapak, tiba2 bapak yang terluka…wkkkwkkk. Semoga segera diberikan kesembuhan dan hidayah ya pak.