KOTA, SIDOARJONEWS.id – Bulan Ramadan tahun ini terasa berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Pasalnya, warga dunia, termasuk Indonesia tengah melawan wabah di masa pandemi virus corona.
Terlebih pemerintah kini menerapkan status Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Surabaya Raya (Surabaya, Sidoarjo, Gresik). Demikian tentu berdampak krisis pada berbagai sektor, dari kesehatan hingga ekonomi.
Namun, Waringin Hospitality Hotel Group tidak menghentikan niat baiknya untuk mengajak semua pihak terlibat dalam hal kebaikan. Salah satunya dengan mengajak rekanan atau klien untuk menyisihkan rezeki bagi yang kurang beruntung.
Tak hanya itu, tamu hotel yang mau menyumbangkan sedikit rejeki juga ada.
Intan Alice, General Manager Luminor Hotel Sidoarjo – Pahlawan mengatakan, beberapa unit Waringin Hospitality Hotel Group se-Indonesia melakukan kegiatan donasi yang dikemas dalam bentuk makanan sehat. Kegiatan sosial kemanusiaan tersebut berupa penjualan nasi kotak.
Dengan saling bahu-membahu untuk membantu kepada masyarakat sekitar seperti ini diharapkan bisa sedikit mengurangi beban masyarakat yang terdampak pandemi virus corona.
“Gerakan itu bertema “Dari Hati Saling Berbagi #1FOR1FORINDONESIA”. Harapannya, ini menjadi wadah untuk mengajak masyarakat saling berbagi kepada sesama,” ucapnya kepada sidoarjonews.id, Jum’at, (15/05/2020).
Uniknya, setiap nasi kotak yang dipesan, Waringin Hospitality Hotel Group akan melipat gandakan jumlahnya dengan menu yang sama sesuai dengan pesanan.
“Rp 25.000 nett/kotak,” tambahnya.
Dikatakan Intan, tidak ada batasan untuk bisa berpartisipasi dalam kegiatan donasi ini.
Untuk pendistribusiannya, Intan menyebut dilakukan sedikitnya dua kali dalam seminggu. Lokasinya, di setiap kota di mana unit Waringin Hospitality Hotel Group berada.
“Bersama bergandengan tangan. Lima unit Hotel Waringin Hospitality yang ada di Surabaya dan Sidoarjo yakni Luminor Hotel Sidoarjo – Pahlawan, Hotel 88 Embong Kenongo, Hotel 88 Embong Malang, Hotel 88 Kedungsari dan Luminor Hotel Surabaya,” urainya.
Dalam setiap kegiatan, berhasil memperoleh lebih dari 1000 nasi kotak yang didapat dari hasil sumbangan. Jumat, 15 Mei 2020, semua nasi kotak tersebut didistribusikan ke beberapa panti asuhan pilihan di wilayah Sidoarjo dan Surabaya.
Sasaran lainnya adalah bagi sejumlah orang yang kurang beruntung disepanjang jalan area Hotel. Para petugas medis di rumah sakit juga tak luput.
“Di tengah kondisi perekonomian yang sulit seperti ini, kami memilih untuk tidak menyerah dan tetap dapat bermanfaat bagi masyarakat khususnya Kabupaten Sidoarjo. Kami berharap akan lebih banyak orang yang dapat mendukung kegiatan kami, sehingga lebih banyak pula masyarakat yang terbantu,” pungkasnya. (Ardian)