GRESIK, SIDOARJONEWS.id — Deltras Sidoarjo berhasil promosi ke Liga II. Tiket ke Liga II diraih The Lobster–julukan Deltras usai mengalahkan Persedikab Kediri di pertandingan terakhir babak 16 besar.
Deltras menang 2-1 di pertandingan terakhir Grup AA yang digelar di Stadion Gelora Joko Samudro di Gresik, Sabtu (12/3) siang.
Kemenangan tersebut membuat Deltras lolos ke babak 8 besar Liga III Nasional sekaligus memastikan lolos ke Liga II Sepak Bola Indonesia.
Manager Deltras Sidoarjo, M Dian Felani mengungkapkan rasa syukur sebesar-besarnya kepada seluruh pemain, official, Deltamania dan semua warga Sidoarjo yang selama ini memberikan dukungan dan do’a.
“Alhamdulillah, Deltras Sidoarjo hari ini lolos ke Liga II Sepak Bola Indonesia. Sejarah baru bagi Deltras Sidoarjo bisa naik kasta setelah 9 tahun berjuang di Liga III. Semua tercipta berkat kerja keras dan do’a restu semuanya,” ucapnya ketika ditemui di Gresik, Sabtu, (12/03/2022)
Sesuai janji dari manajemen, Deltras Sidoarjo akan menerima guyuran bonus besar jika berhasil masuk ke Liga II Sepak Bola Indonesia. Salah satunya dari Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali.
“Awal, ada bonus Rp 200 juta. Selanjutnya menyusul tambahan bonus dari Gus Bupati Muhdlor. Juga ada sumbangan dari bapak Sumardji. Tak hanya itu, hadih handphone juga kami berikan,” tambahnya. (Ardian)