GEDANGAN, SIDOARJONEWS.id – Agenda Jumat Berkah yang dilakukan oleh Pj. Bupati Sidoarjo, Hudiyono, mendapat apresiasi dari tokoh masyarakat. Apresiasi kali ini datang dari Wakil Ketua Tanfidziyah MWC NU Gedangan, KH. Ahmad Bashori.
Ahmad Bashori mengapresiasi respon cepat yang dilakukan oleh Hudiyono untuk mengatasi problem-problem sosial di masyarakat. Selain itu, Cak Hud, sapaan akrab Hudiyono, juga dinilai tak segan turun langsung ke masyarakat.
“Beliau (Pj Bupati Hudiyono) meski tidak menjabat lama namun memberikan kontribusi yang positif bagi warga Sidoarjo khususnya warga Gedangan,” ujarnya.
Ahmad Bashori melihat langsung bagaimana Cak Hud turun langsung ke jalan untuk ikut membantu membersihkan trotoar di sepanjang perempatan Gedangan hingga Depo Bangunan. Bersama Cak Hud, ia pun memberi edukasi kepada masyarakat untuk lebih menjaga kebersihan lingkungan.
“Saya sebelumnya sudah mendengar aktivitas bersih-bersih yang sering dilakukan dengan turun langsung ke lapangan,” katanya.
Persoalan sampah sudah menjadi persoalan bersama. Kegiatan rutin melalui program jogo taman delta yang diinisiasi Cak Hud perlu mendapat dukungan bersama. Peran tokoh masyarakat dengan memberikan edukasi kepada warganya justru akan memberikan dampak perubahan yang signifikan menuju perilaku hidup bersih. Sebab, dengan dukungan tersebut, diharapkan lebih banyak lagi masyarakat yang tergerak untuk menjaga kebersihan.(Affendra Firmansyah)